Kota Bengkulu –Kompaslink.com Kamis, (11/04/2024), Wakapolresta Bengkulu selaku Wakaopsresta Bkl dalam Ops Ketupat Nala 2024 didampingi personil Pos pam Pantai Zakat, Pers Polisi Pantai dan Pers Airud melaksanakan Patroli, Pemantauan, Pengecekan dan Monitoring terkait kesiagaan personil Pengamanan Pantai Zakat terhadap pengunjung dan masyarakat yang sedang berwisata di Pantai Zakat Kecamatan Teluk Segara Kota Bkl.
Kegiatan yang dilaksanakan ini merupakan giat antisipasi dan pencegahan, manakala menjelang Hari Raya Idhul Fitri yang saat ini memasuki hari ke 2 (dua) hari Raya Idhul Fitri hingga Hari Minggu tgl 14 April 2024 diperkirakan di tempat tempat obyek wisata selalu dikunjungi / dibanjiri oleh maasyarakat/pengunjung setiap tahunnya dan hal ini adalah merupakan tradisi rutin saat datangnya Hari Raya Idhul Fitri
Wakapolresta Bengkulu menyampaikan pada personil PAM untuk senantiasa melaksanakan Himbauan sebagai bentuk pencegahan dan antisipasi dari segala gangguan Kamtibmas dan Ka Pos Pam beserta anggota melakukan Koordinasi dengan pihak Live Music di wilayah Pantai Zakat untuk memutarkan Voice note himbauan Kamtibmas kepada masyarakat/pengunjung wisata pantai zakat agar selalu berhati hati dalam melakukan aktivitas wisatannya, agar senantiasa untuk tidak berenang terlalu jauh dari bibir pantai dan selalu memperhatikan anak anak nya dalam berenang dan memperhatikan barang bawaan agar tidak tertinggal dan bila mendapatkan gangguan kamtibmas agar segera menghubungi petugas Kepolisian yang ada di Pos Pam atau Aparat/petugas Lain yang berjaga supaya segera di tindak lanjuti, selanjutnya agar pengunjung jangan lengah dan lalai terhadap tindak pidana 3C.
Demikian sebagai laporan, Komandan di ucapkan Terima kasih
( Juhardi )
*TRANSFORMASI MENUJU POLRESTA BENGKULU PRESISI 🇮🇩*